KILAS BALIK 2021; FOKUS & PENYEMBUHAN




2021 menjadi tahun yang penuh perjuangan untuk benar-benar bangkit setelah dihajar oleh realitas kehidupan. 

Pandemi yang melanda Indonesia sejak awal tahun 2020 mengubah segalanya. Mulai dari kebiasaan, gaya hidup dan sebagainya. 

Saya pribadi juga mengalami hal yang sama. Sedikit bercerita kondisi psikis di akhir tahun 2020 saya sempat bertemu dengan psikolog. Pada saat itu kondisinya cukup buruk karena kecemasan berlebih bahkan pernah hampir jatuh dari motor karena tiba-tiba ditengah jalan saya mengalami kecemasan hingga kesulitan bernapas dan pusing disertai penglihatan menggelap seketika. Bahkan sampai sekarang, apabila pikiran ini dipenuhi oleh berbagai ketakutan, episode yang sama akan kembali lagi tapi tidak separah waktu itu. 

Sebenarnya kunci dari semua kekhawatiran yang berlebihan ini hanya move dengan cara bernafas yang benar. 

Coba sekarang kita praktekan. 

Tutup mata sejenak. 

Lalu tarik nafas dari hidung secara pelan-pelan. Tahan sekitar 5 detik lalu hembuskan secara perlahan lewat bibir. 

Ulangi tahap tersebut sampai sekiranya mulai nyaman dan kondisi badan lebih ringan. 

Latihan ini bisa dilakukan rutin. Kalau saya pribadi hampir setiap hari dan ketika kondisi mulai mengalami kekhawatiran berlebih. 

Untuk mulai mengurangi kecemasan berlebih juga bisa dilakukan dengan membuat kondisi, baik tubuh dan lingkungan senyaman mungkin. 



Mulai dengan lingkungan yang bersih; kamar tidur terutama, apalagi saya sebagai anak kost, kamar tidur adalah segalanya. Rajin mengganti sprei, menyapu, menyuci baju, dan tidak membiarkan cucian piring menumpuk dapat mengurangi tingkat stres pada diri saya.

Hidup minimalis menjadi satu paket dengan kondisi lingkungan yang nyaman. Saya menyadari benar bagaimana peran minimalis dalam hidup saya. Saya tidak lagi terbebani dengan banyak barang atau banyak keinginan karena hal tersebut hanya akan memicu episode saya untuk kambuh. 

Membuat diri dan lingkungan nyaman juga bisa dilakukan dengan mendengarkan musik-musik klasik seperti musik jazz lalu beberapa kali menghirup aromaterapi. Minum teh dan membaca buku juga sangat bermanfaat untuk menurunkan kadar kecemasan karena dapat meningkatkan hormon endorfin dalam tubuh. 

musik ini adalah salah satu faforit saya akhir-akhir ini. terimakasih telah membuatnya :-) 


Kegiatan lainnya yaitu merawat diri seperti olahraga, pijat/spa, luluran, maskeran dan berkumpul dengan keluarga atau teman serta orang-orang yang memiliki energi positif. 












Ini adalah foto-foto saya bersama teman-teman yang Alhamdulillah dan insyaallah 
selalu memberikan energi positif. 








Terakhir, bisa dengan menulis jurnal. Kalau jurnal milik saya berisi tracker mulai dari jadwal bulanan, habit baru, meal plan, gratitude log, mood tracker, sampai waktu tidur, tapi sayang yang paling banter mentok tidur sore jam 11 padahal cita-cita tidur dibawah jam 10 malam.

Maaf ya jelek, 2021 awal mulai ngejurnal lagi hihi.

Kesimpulan dari catatan ini adalah, sebelum kamu punya keinginan untuk menjadi lebih baik sadari terlebih dahulu bahwa memang ada yang salah dalam dirimu dan ingin kamu perbaiki atau rubah. Kalau berdasarkan buku automatic habbit, nggak cukup sekedar motivasi tapi butuh perubahan dan dari perubahan itu butuh perawatan extra untuk menjaganya. Jadi, jangan lelah ya untuk terus berproses dan bertumbuh 1% setiap harinya. 

Lebih baik sedikit demi sedikit kita memulai dari pada tidak sama sekali. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DUNIA BROADCASTING DAN PERJALANAN MEMULAI KARYA

MENEMUKAN DIRI | IKIGAI DAN ANALISIS SWOT

Intip Keseruan Kegiatan Perkuliahan Mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga